JAKARTA, KOMPAS.com -- Komedian alias pelawak Sule (37) yang bernama asli Entis Sutisna merasa mendapat berkah luar biasa dalam wujud banyak pekerjaan. Selain bersyukur kepada Allah, ia juga menyatakan banyak merenung. ”Saya sering merenungkan masa depan. Saya ini mau lari ke mana?” kata Sule, beberapa waktu lalu, di Jakarta.
Bapak lima anak yang bermain di film komediSule Detektif Tokek garapan RK23 itu bertekad tahun ini harus bisa menyeimbangkan diri antara bekerja dan beribadah. ”Bawa teman (untuk bekerja) itu ibadah, tetapi saya punya kewajiban lain yang harus dilaksanakan,” lanjut lelaki kelahiran Cimahi, Jawa Barat, itu.
Dengan banyak merenung, pikiran Sule yang kini menyanyi secara duet dengan anak sulungnya, Rizky, makin terbuka dan sadar apa yang ia dapat dari dunia hiburan memang tak sia-sia, tetapi tak ada ujungnya. ”Sebanyak-banyaknya mendapat uang, setelah kamu tinggalkan, kamu tak akan membawa apa-apa,” ujarnya.
Kesadaran Sule untuk melakukan kewajiban beribadah di sela-sela bekerja membuat tidurnya tetap tenang. ”Saya tidur kadang-kadang pukul 02.30 atau 03.00 karena pulang kerja harus belajar dulu untuk menyiapkan bahan buat esoknya,” ujarnya.
Jika tak ada shooting pagi, ia memilih tidur lagi. Bagi Sule, yang penting bagaimana bisa mengatur kebiasaan hidup yang baik. (TRI) sumber
0 komentar:
Posting Komentar