Jumat, 05 Juli 2013

Penyanyi Ini "Lahir" dari Sentuhan Tujuh Musisi Ternama

 
Penyanyi Ini "Lahir" dari Sentuhan Tujuh Musisi Ternama, Meski namanya terbilang masih baru di industri musik Tanah Air, nama Luanada sudah patut diperhitungkan. Selain memiliki penampilan yang beda dan suara yang khas, penyanyi 24 Juni 1996 ini disokong tujuh musisi terkenal.

Nama-nama seperti Cynthia Dewi Bayu Wardhani (Dewiq), Parlin Burman Siburian (Pay “BIP”), Dian Permana Putra, Elfa Secioria (alm), Bertha McCarthy, Ika Ratih Poespa, dan Aldi Nada Permana berada di balik karier Luanada. Dewiq cs pun membantu penggarapan album perdana Luanada bertajuk “Without You”.

Selain tujuh tokoh yang mempersiapkan Luanada, ada satu nama fenomenal dalam industri musik Indonesia yang sejak awal punya kontribusi besar terhadap lahirnya album “Without You”, yaitu Remy Soetansyah (alm) yang ikut mendengarkan lagu-lagu yang hendak dipilih.

"Ini langkah pertama saya dengan album dari beberapa musisi. Jadi, saya mau menunjukkan apa yang saya punya (suara dan penampilan)," ujar Luanada kepada VIVAlife, Jumat 5 Juli 2013.

Dewiq cs “menemukan” Luanada di Elfa Music School (EMS), sekolah vokal yang didirikan oleh almarhum Elfa Secioria. Di sini, Luanada mendapat gemblengan vokal untuk kali pertama. Hasilnya sangat spektakuler.
Di usia yang sangat belia, 11 tahun, dia terpilih dan bergabung dengan Elfa Etnic Choir (EEC) dengan para seniornya.

Keikutsertaannya di EEC berbuah manis. Pada 2007, Luanada yang ikut bergabung di Elfa Etnic Choir berhasil meraih Silver Medal pada Asian Choir Games di Jakarta.
Bahkan, pada 2009, mereka berhasil mendapatkan Gold Medal dalam World Choir Championship, saat kejuaraan choir dunia di Korea Selatan. Prestasi yang membanggakan bagi Indonesia.

“Lagu 'Without You' bertema tentang kesedihan. Kesedihan kehilangan kekasih, tapi tak sampai galau. Karena, walau tanpa dia, semua akan baik-baik saja,” ujar Luanada
sumber : http://life.viva.co.id/news/read/426430-penyanyi-ini--lahir--dari-sentuhan-tujuh-musisi-ternama

0 komentar:

Posting Komentar

Update Terbaru

Blogger Widget Get This Widget -

Semua Ada di Sekitar Kita