Hair Do & Dont's
Selama ini kita sibuk memikirkan bagaimana merawat
rambut kita agar tetap indah, lebat dan berkilau dengan berbagai macam
perawatan yang diaplikasikan dari luar rambut. Tahukah kamu kalau rambut
kita ternyata tidak hanya perlu dirawat dari luar saja? Rambut juga
membutuhkan nutrisi dari dalam tubuh kita agar tumbuh subur, lebat
bercahaya dan tidak mudah rontok atau terkena masalah rambut lainnya
Untuk itu disini akan dijelaskan secara singkat mengenai bahan-bahan
apa saja sih yang penting untuk menutrisi rambut kita dari dalam :
© Protein
Protein merupakan komponen utama dari rambut (98%).
Protein yang dikonsumsi sebaiknya protein yang rendah lemak, seperti
ikan, daging ayam kampung, biji-bijian, dan polong-polongan termasuk
kacang kedelai
© Vitamin A
Vitamin A sangat dibutuhkan untuk menjaga agar kesehatan kulit kepala
tetap sehat, rambut tetap lembut dan tidak mudah rontok. Sumber vitamin
A dapat berasal dari retinol (produk hewani) atau beta karoten (produk nabati).
Sumber Vitamin A, antara lain susu, ikan, sayuran (terutama yang
berwarna hijau kuning), dan buah-buahan (terutama yang berwarna merah
dan kuning, seperti cabai merah, wortel, pisang, dan pepaya). Untuk beta karoten,
bisa kamu dapatkan dari suplemen yang umumnya berupa tablet. Hendaknya
suplemen ini ditelan bersama makanan, karena perlu lemak untuk
penyerapannnya. Diperlukan sejumlah 10.000 – 25.000 IU beta karoten per
hari
© Vitamin E
Vitamin E (antioksidan) merupakan salah satu vitamin yang dibutuhkan
untuk kesehatan rambut, fungsinya untuk memperbaiki jaringan. Untuk
menjaga kesehatan rambut dibutuhkan 200 – 400 IU vitamin E setiap
harinya.
Vitamin E mudah didapat dari bahan makanan, seperti buah (alpukat),
susu, mentega, telur, sayuran (terutama kecambah). Sedangkan sayuran
yang paling banyak mengandung vitamin E adalah minyak biji gandum,
minyak kedelai, minyak jagung, selada, telur,kacang-kacangan, asparagus,
pisang, strawberry, biji bunga matahari, buncis, ubi jalar, dan sayuran
berwarna hijau (brokoli dan Bayam)
© Vitamin B Kompleks
Vitamin B sangat dibutuhkan untuk mempertahankan sirkulasi darah
(agar rambut menjadi lebih kuat, lemas, tidak patah-patah dan warna
rambut tidak kusam). Salah satu golongan vitamin B kompleks yang
dibutuhkan adalah Biotin. Biasanya produsen shampoo banyak menambahkan biotin di dalam produknya.
Makanan sumber vitamin B kompleks adalah beras, gandum,kentang, susu,
daging, hati, kuning telur, ikan, sayuran hijau, buah (alpukat), kacang
hijau, jagung, serealia, dan kacang-kacangan yang lain
© Vitamin C
Vitamin C penting untuk kekuatan dan kelenturan rambut, serta rambut tidak rusak dan bercabang. Vitamin ini membantu produksi kolagen. Kolagen ini
merupakan protein berbentuk serabut kuat yang akan membentuk jaringan
ikat yang penting untuk kekuatan rambut. Sebagai antioksidan mampu
meremajakan dan mencegah Kerusakan sel rambut.
Sumber vitamin C ini bisa didapat dari sayuran dan buah segar,
seperti jeruk, tomat, buah kiwi, pepaya, strawberry, anggur, cabai,
kubis, lobak hijau, kentang, semangka, mangga, kembang kol,
nanas,brokoli, sayuran hijau, dll
© Yodium
Yodium (Thyroxin) sangat dibutuhkan untuk kesehatan rambut. Kadar Thyroxin yang cukup akan menyebabkan rambut menjadi lebat, hitam, dan berkilap. Bila kadar Thyroxin rendah, akan menyebabkan rambut menjadi kusam dan ujungnya pecah-pecah.
Makanan yang banyak mengandung yodium umumnya berasal dari laut, seperti ikan, kerang laut, ganggang laut, dll.
© Zat besi (Fe)
Merupakan mineral penting untuk kesehatan rambut. Fe sangat
diperlukan dalam butir darah merah untuk mengangkut oksigen dan zat
makanan ke seluruh jaringan termasuk rambut dan kulit kepala. Zat besi
banyak terdapat dalam makanan seperti daging merah, hati, jantung,
kuning telur, kerang, ragi, kacang-kacangan, bayam, kangkung, dll
© Tembaga (Cu)
Cu sangat dibutuhkan dalam membantu pembentukan pigmen rambut (agar
rambut berwarna alami).Makanan yang mengandung tembaga (Cu) antara lain
di dapatkan pada kerang, hati, sayuran segar, kacang-kacangan,
biji-bijian, gandum, cokelat, daging, dll.
© Zink
Zink penting dalam proses pembangunan protein dalam rambut. Kekurangan zink akan menyebakan rambut mudah rontok. Makanan yang mengandung zink, antara lain bisa kamu dapatkan pada daging ayam, keju dan makanan produk laut (“sea food”), seperti Ikan salmon.
© Cysteine
Cysteine merupakan komponen asam amino yang banyak didapatkan dalam jumlah besar di rambut. Cysteine bisa didapatkan pada nanas, telur, daging, dan produk dari susu
© Selenium
Selenium sangat dibutuhkan untuk kesehatan rambut. Kebutuhan selenium seharinya berkisar antara 100 – 200 mcg. Selenium
banyak didapatkan pada makanan seperti jamur, semangka,bayam, ubi
jalar, brokoli, padi-padian, biji bunga matahari, bawang putih, daging,
dan makanan laut, seperti tuna dan tiram.
© Silika
Silika sangat dibutuhkan untuk mempertahankan struktur rambut. Kekurangan silika akan menyebabkan rambut rontok. Makanan yang banyak mengandung silika
didapatkan pada nasi, selada, asparagus, bawang, strawberry, kubis,
mentimun, biji bunga matahari, seledri, bunga kol, dan sayuran hijau
Nah, kalau kamu sudah tahu kan betapa pentingnya nutrisi dari makanan
untuk menjaga kesehatan rambut. Saran saya, konsumsi lah makanan yang
sehat, beragam dengan kandungan nilai gizi yang seimbang. (Sumber)
0 komentar:
Posting Komentar