Sabtu, 08 Juni 2013

Johnny Depp Aktor Terseksi Sepanjang Masa



Penampilan unik dan akting yang nyeleneh membuat Johnny Depp digemari para kaum hawa di seluruh dunia. Tak heran, aktor kenamaan Hollywood tersebut sekali lagi berhasil terpilih menjadi aktor terseksi era '80-an dan dinobatkan sebagai aktor terseksi sepanjang masa. 

Seperti diberitakan Daily Mail, survei nasional Inggris telah mengumumkan bahwa aktor The Pirates Of The Carribean itu terpilih sebagai pria terseksi dengan hasil survei, 43 persen warga Inggris sepakat dengan predikat baru Depp tersebut. 

Survei itu juga menemukan fakta bahwa karakter yang diperankan Depp di film 21 Jump Streettahun 1980-an adalah karakternya yang paling menarik bagi penggemar. 

Setelah bermain di film itu, karir Depp memang langsung melejit dan terus menerus mendapat tawaran bermain di film-film Hollywood lainnya memerankan berbagai karakter menantang yaitu di film Edward Scissorhands (1990-an), Sleepy Hollow (1999) dan Charlie and The Chocolate Factory (2005).

Di posisi kedua, bintang film Top Gun, Tom Cruise lah yang berhasil menduduki aktor terseksi selanjutnya diikuti dengan Richard Gere di posisi ketiga, Keanu Reeves di posisi keempat dan Harrison Ford di posisi kelima.

Tak hanya aktor terseksi sepanjang masa, survei tersebut juga mengumumkan siapa saja aktor muda yang menurut polling, akan terus bertahan dan semakin populer di dunia hiburan Hollywood, yaitu Ryan Gosling yang mendapat lebih dari setengah suara diikuiti dengan Ryan Reynolds di posisi kedua. Tiga aktor lainnya yakni Daniel Radcliffe, Channing Tatum dan Elijah Wood. (eh) sumber

0 komentar:

Posting Komentar

Update Terbaru

Blogger Widget Get This Widget -

Semua Ada di Sekitar Kita