Rabu, 11 September 2013

Bale Kebanjiran Fans, Wales Dipaksa Perketat Keamanan

Bale Kebanjiran Fans, Wales Dipaksa Perketat Keamanan

 Kehadiran Gareth Bale di tim nasional Wales membuat asosiasi sepakbola negara Britania Raya tersebut menambah keamanan bagi skuadnya.

Bale kemungkinan besar tidak akan bermain menghadapi Serbia dalam Pra Piala Dunia 2014 hari Selasa, 10 September 2013. Tapi penjagaan ketat sudah dilakukan untuk mencegah ada masalah.

Hal ini dipicu oleh kejadian di laga melawan Macedonia pada hari Jumat lalu, dimana Bale dikonfrontasi oleh dua suporter saat melakukan pemanasan di jeda laga.

Sekarang FAW pun memilih untuk memperketat penjagaan di sekitar dan di dalam hotel tim. Mereka pun sampai meninjau ulang rencana soal laga di Cardiff City Stadium nanti.

Pelatih Wales, Chris Coleman, mengakui bahwa dirinya tidak terbiasa dengan hal seperti ini. Tapi menegaskan dirinya harus mulai beradaptasi dengan situasi tersebut.

"Gareth juga begitu (belum terbiasa), kami semua juga begitu. Tapi selalu saja ada orang yang ingin melihatnya dan dapat tanda tangan. Jadi kami mengetatkan semuanya," tutur Coleman pada BBC.

"Itu adalah sesuatu yang harus kami hadapi. Saya lebih suka ada masalah itu daripada tidak, karena berarti dia akan bermain untuk saya. Tapi itu memang memunculkan masalah," lanjutnya.

Sayang, Wales harus kalah telak 0-3 pada laga melawan Serbia tersebut. Gareth Bale masuk pada menit ke-58 namun tidak mampu memberikan gol untuk timnya. Wales pun masih terpuruk di posisi buncit Grup A. Kehadiran Gareth Bale di tim nasional Wales membuat asosiasi sepakbola negara Britania Raya tersebut menambah keamanan bagi skuadnya.

Bale kemungkinan besar tidak akan bermain menghadapi Serbia dalam Pra Piala Dunia 2014 hari Selasa, 10 September 2013. Tapi penjagaan ketat sudah dilakukan untuk mencegah ada masalah.

Hal ini dipicu oleh kejadian di laga melawan Macedonia pada hari Jumat lalu, dimana Bale dikonfrontasi oleh dua suporter saat melakukan pemanasan di jeda laga.

Sekarang FAW pun memilih untuk memperketat penjagaan di sekitar dan di dalam hotel tim. Mereka pun sampai meninjau ulang rencana soal laga di Cardiff City Stadium nanti.

Pelatih Wales, Chris Coleman, mengakui bahwa dirinya tidak terbiasa dengan hal seperti ini. Tapi menegaskan dirinya harus mulai beradaptasi dengan situasi tersebut.

"Gareth juga begitu (belum terbiasa), kami semua juga begitu. Tapi selalu saja ada orang yang ingin melihatnya dan dapat tanda tangan. Jadi kami mengetatkan semuanya," tutur Coleman pada BBC.

"Itu adalah sesuatu yang harus kami hadapi. Saya lebih suka ada masalah itu daripada tidak, karena berarti dia akan bermain untuk saya. Tapi itu memang memunculkan masalah," lanjutnya.

Sayang, Wales harus kalah telak 0-3 pada laga melawan Serbia tersebut. Gareth Bale masuk pada menit ke-58 namun tidak mampu memberikan gol untuk timnya. Wales pun masih terpuruk di posisi buncit Grup A. 

sumber : http://bola.viva.co.id/news/read/443068-bale-kebanjiran-fans--wales-dipaksa-perketat-keamanan

 

 

0 komentar:

Posting Komentar

Update Terbaru

Blogger Widget Get This Widget -

Semua Ada di Sekitar Kita