Sabtu, 11 Mei 2013

Hong Kong pamerkan sepatu raksasa setinggi 6 meter

Hong Kong pamerkan sepatu raksasa setinggi 6 meter


Mahasiswa dari SCAD Hong Kong bekerja sama dengan Electric Sekki, sebuah distributor eksklusif untuk Superga di Hong Kong dan China.
Untuk menandai peluncuran flagship store pertama produsen sepatu Italia, Superga, di Hong Kong, mereka menciptakan sepatu raksasa dengan panjang 2,4 meter, lebar 3,3 meter, dan tinggi 6 meter.

Sepatu yang menjadi replika dari model 2750 Classic Superga ini pun dinobatkan sebagai sepatu terbesar di dunia. Rekor dunia Guinness sebelumnya untuk sepatu terbesar sejagat diciptakan oleh Electric Sekki di Hong Kong. Sepatu itu memiliki ukuran panjang 6,40 meter, lebar 2,39 meter, dan tinggi 1,65 meter.

Photo by World Record Academy
"Kami sangat berterima kasih atas kontribusi SCAD Hong Kong untuk keberhasilan proyek ini. Hasilnya sangat melampaui harapan dan kami sangat terkesan dengan keterampilan mereka dalam hal artistik, produktivitas, dedikasi, semangat dan profesionalisme," kata Amiee Squires-Wills, pendiri dan presiden Electric Sekki, seperti dilansir World Record Academy (8/5).
 Yuk lihat keunikan sepatu raksasa ini!

0 komentar:

Posting Komentar

Update Terbaru

Blogger Widget Get This Widget -

Semua Ada di Sekitar Kita