Senin, 25 Maret 2013

Pria Ini Dipecat Gara-Gara Kecanduan Iphone


Apa yang terjadi bila Anda kencaduan smartphone? Apakah Anda pernah kecanduan iPhone atau smartphone?
Survei pada 2.000 orang menunjukkan setiap satu dari sepuluh orang mengatakan mereka kecanduan smartphone atau ponsel mereka.
John Benson,39, dari Blackpool menjelaskan bagaimana kecanduan ponsel menghancurkan hidupnya.
“Sekarang iPhone, iTunes, aplikasi dan jejaring sosial telah mengambil alih hidup saya. Tagihan bulanan saya £600,” katanya belum lama ini.
Tagihan tersebut belum ditambahkan dari tagihan bank atas permainan poker dan bingo.
Dirinya mengaku sudah menjual mobil, memohon, meminjam bahkan mencuri uang dari keluarganya untuk membayar tagihan tersebut.
Hal lain yang mengejutkan, dirinya telah menghabiskan lebih dari £20.000 untuk tagihan telepon dan biaya lainnya dari uang warisan yang ditinggalkan ibunya yang sudah meninggal pada tahun 2007.
“Kecanduan ini menyebabkan saya diusir oleh istri yang juga ibu dari anak-anak,” katanya.
Selama lima tahun dirinya bekerja sebagai insinyur bagian manufaktur mobil tetapi setelah dirinya tertangkap selalu bermain  ponsel saya dan setelah diberi peringatan berulang, dirinya dipecat dan belum kembali bekerja sejak kejadian tersebut.
Sepanjang hari, setiap hari, dirinya selalu mengecek Facebook, Twitter, download dengan iTunes dan chatting.
Dirinya mengaku sebenarnya cukup lelah sepanjang waktu menggunakan ponsel, tetapi dirinya tidak bisa tahan tanpa iPhone.
Hal tersebut terjadi 4 tahun lalu ketika dirinya akhirnya sadar bahwa ada yang salah pada hal tersebut.
Dirinya mengikuti  terapi exp-lained yang menunjukkan semua tanda-tanda klasik dan akhirnya membuat pola pikirnya terbuka.
Meskipun belum benar-benar sembuh, dirinya mengaku sudah sedikit mengalami perbaikan karena sudah dapat membiarkan ponselnya off meski sementara dan hal tersebut cukup memotong tagihannya.
“Meskipun saya tahu apa yang harus saya lakukan untuk mengendalikan kecanduan saya, saya masih panik ketika telepon saya tidak aktif. Yang benar-benar menyedihkan adalah bahwa saya sangat menyadari masalah saya, tapi seperti kecanduan lainnya saya tidak bisa mengontrolnya,” ujarnya. sumber

0 komentar:

Posting Komentar

Update Terbaru

Blogger Widget Get This Widget -

Semua Ada di Sekitar Kita